LINE Akan Hadirkan Platform E-Commerce ‘MySmartStore’ di Jepang

Membawa Layanan E-Commerce No. 1 Korea ‘NAVER SmartStore’

  • Bekerjasama dengan NAVER, LINE mengawasi operasi bisnis, termasuk penjualan dan pemasaran.
  • Fitur layanan dioptimalkan berdasarkan umpan balik pengguna awal sebelum peluncuran resmi yang direncanakan pada musim semi 2022 nanti.
  • Toko-toko bisa menautkan akun resmi LINE guna menawarkan promosi, jaminan, dan layanan lainkepada pelanggan.

LINE Corporation (“LINE”) dan NAVER Corporation (“NAVER”) bergabung mengumumkan pembukaan awal “MySmartStore”, platform NAVER SmartStore versi lokal Jepang, pasar e-1 commerce No. 1 di Korea. MySmartStore mulai beroperasi pada 20 Oktober sebagai persiapan peluncuran resmi layanan ini pada musim semi 2022 mendatang.

NAVER adalah penyedia layanan ini, sementara LINE akan mengawasi operasi bisnis, termasuk penjualan dan pemasaran.

Menurut survei Kementerian Ekonomi, Perdagangan, dan Industri (METI) Jepang, ukuran pasar e-commerce Jepang pada 2020, melebihi 12 triliun yen dan terus tumbuh setiap tahun. Dan karena pandemi Covid- 19, jumlah bisnis yang sudah mulai berpartisipasi dalam e-commerce semakin meningkat. Namun, membuat situs e-commerce dan menarik serta mengelola pelanggan secara mandiri dapat menjadi beban yang signifikan bagi bisnis mereka.

Sebagai solusi untuk hal tersebut, LINE dan NAVER memutuskan membuka MySmartStore, platform e-commerce online yang memungkinkan pedagang untuk mengelola dan menjalankan operasi mereka dengan mudah serta mengurangi beban yang dihadapi.

MySmartStore adalah versi lokal Jepang dari NAVER SmartStore, pusat perbelanjaan online yang dioperasikan NAVER di Korea. NAVER SmartStore memiliki nilai barang dagangan kotor sebesar 17 triliun won pada 2020 dan tumbuh 46% pada paruh pertama 2021.

Selain itu, terdapat juga 470.000 pedagang yang beroperasi di platform tersebut. Baik dari segi jumlah pengunjung dan nilai barang dagangan, NAVER SmartStore menyumbang sebagian besar pasar e-commerce Korea.

MySmartStore akan menawarkan pedagang toko serba ada untuk membuka, mengelola, mengumpulkan, dan menangani pelanggan. Layanan ini menggunakan teknologi NAVER yang memungkinkan siapa saja untuk membuat toko di perangkat apa pun, dengan desain lengkap dan fungsi pengeditan.

Setiap toko juga dapat ditautkan ke Akun Resmi LINE untuk menawarkan promosi melalui promosi kupon dan untuk menjawab pertanyaan pelanggan melalui chat di LINE. Layanan pelanggan digital ini juga dapat memungkinkan toko untuk meningkatkan basis pelanggan mereka.

Sementara analisis data untuk menjalankan strategi produk dan penjualan, dapat dilihat di dashboard toko. Di masa yang akan datang, ada rencana untuk menambahkan fungsi yang melacak lalu lintas pengunjung dan mengidentifikasi segmen pelanggan utama.

Sebagai bagian dari program promosi, toko yang mendaftar untuk bergabung dengan MySmartStore sebelum 31 Maret 2022 dapat memperoleh pembebasan biaya penjualan hingga Maret 2023.

MySmartStore akan meningkatkan layanannya untuk memberikan solusi di antara pedagang menjelang peluncuran resmi tahun depan, dan berupaya untuk menciptakan sinergi dengan Z Holdings Corporation.

Fitur Layanan MySmartStore

1. Tersinkronisasi dengan Akun Resmi LINE

Setiap toko dapat menggunakan akun resmi LINE untuk memberikan informasi mengenai program promosi, kupon, dan pesan lainnya. Chat 1:1 untuk layanan pelanggan dan layanan purna jual juga dapat dilakukan melalui LINE.

2. Toko dapat mudah dibuat dengan berbagai tata letak desain dan fungsi pengeditan

Ada banyak tipe desain yang tersedia untuk setiap toko dan berbagai fungsi pengeditan untuk membuat toko yang bisa menarik pelanggan. Siapa pun dapat dengan mudah membuat toko dan mendesainnya dengan selera dan gaya masing-masing.

3. Analisis Data Terperinci untuk Strategi Penjualan yang Dapat Diakses di Dasbor

Fitur analisis data yang berguna untuk strategi produk dan penjualan dapat ditemukan di dasbor toko. Di masa yang akan datang, perusahaan juga berencana untuk menambahkan fungsi memeriksa sumber lalu lintas pengunjung dan mengidentifikasi segmen pelanggan utama.

■ Beberapa toko yang sudah berpartisipasi di MySmartStore

Banyak toko yang sudah bergabung, termasuk LINE FRIENDS, yang menjual produk karakter LINE, 913 NEUF UN TROIS, toko yang khusus menjual kedelai rendah gula dengan kacang dan susu kedelai domestik, dan YOKOHAMA BAYU SHOUTEN, yang menjual kosmetik perawatan kulit, termasuk produk horse oil, sudah ada di MySmartStore.

■ Tidak ada biaya awal atau bulanan! Biaya penjualan dibebaskan selama masa promosi.

Selama periode promosi, setiap pemilik bisnis dapat mendaftar ke MySmartStore tanpa biaya awal atau bulanan. Selain itu, biaya penjualan MySmartStore menjadi biaya yang terendah di industri ini di Jepang, sehingga memungkinkan siapa pun untuk membuka toko tanpa dibebani biaya. Sebagai bagian dari promosi, untuk setiap merchant yang membuka toko baru (permohonan diajukan hingga 31 Maret 2022), akan mendapatkan pembebasan biaya penjualan, hingga Maret 2023.

<Program Promosi>

  • Ditujukan untuk merchant yang telah mengirimkan aplikasi pembukaan toko ke “MySmartStore” paling lambat 31 Maret 2022
  • Diberlakukan program pembebasan biaya penjualan melalui “MySmartStore” ditiadakan hingga Maret 2023
  • Tautan URL smartstorecenter.jp/price (hanya untuk Jepang)

Lihat kebijakan privasi di bawah ini untuk detail informasi lebih lanjut.

MySmartStore URL smartstorecenter.jp/about (dalam Bahasa Jepang) 

Tentang LINE Corporation

Berbasis di Jepang, LINE Corporation memiliki misi untuk ‘Mendekatkan Jarak” dan menghubungkan informasi, layanan, dan pengguna. Aplikasi pesan LINE diluncurkan pada Juni 2011 dan sejak saat itu telah berkembang menjadi ekosistem global yang beragam, termasuk teknologi AI, teknologi keuangan (FinTech), dan lainnya. LINE bergabung dengan grup Z Holdings Corporation, salah satu grup layanan internet terbesar di Jepang, setelah selesainya proses integrasi bisnis pada Maret 2021.

Tentang NAVER Corporation

Didirikan pada tahun 1999, NAVER adalah perusahaan internet terbesar di Korea dengan ratusan juta pengguna di seluruh dunia. Sebagai perusahaan teknologi global, NAVER mengoperasikan mesin pencari No.1 di Korea, NAVER, serta layanan online lainnya, seperti LINE, Webtoon dan Webnovel, aplikasi kamera video Snow, dan platform metaverse Zepeto. NAVER mencatat penjualan KRW 5,3 triliun (USD 4,6 miliar) pada tahun 2020 dan ingin meraih perubahan serta inovasi dalam platform teknologi melalui penelitian dan pengembangan teknologi masa depan yang berkelanjutan, seperti kecerdasan buatan, robotika, dan mobilitas.

Mengelola Energi

Oleh Eileen Rachman dan Emilia Jakob Kita melihat semakin banyak orang muda yang mengalami penyakit...

Banyan Group Bermitra dengan Urasaya Property

Untuk Hunian Bermerek Mewah Pertama di Nakhon Si Thammarat  Terletak di pantai teluk Thailand, Banyan...

Genki Sushi: “From Japan to You” ke Fukuoka

Setelah sukses dengan kampanye "From Japan to You" tahun lalu, yang menampilkan hidangan khas...

- A word from our sponsor -