Peluncuran The New Mercedes-Benz GLA & GLB

  • Peluncuran dua model SUV Mercedes-Benz terbaru: New Mercedes-Benz GLA dan New Mercedes-Benz GLB
  • Peluncuran Indonesia Digital Launch, New Mercedes-Benz GLA & GLB ditampilkan perdana melalui siaran langsung di MercedesBenzID Facebook dan Mercedes-Benz YouTube channel
  • New Mercedes-Benz GLA & GLB akan ditampilkan di GLB GLA Virtual Expo glbglavirutalexpo yang diselenggarakan 25 – 27 September 2020

Mercedes-Benz memperkenalkan model SUV terbarunya kepada publik secara virtual melalui Indonesia Digital Launch – the new Mercedes-Benz GLA & GLB. Pada kesempatan kali ini, New GLA dan New GLB – sebagai anggota baru keluarga SUV Mercedes-Benz – menjadi sorotan di gelaran digital kedua yang diselenggarakan oleh Mercedes-Benz Indonesia: GLB GLA Virtual Expo yang akan berlangsung dari Jumat, 25 September hingga Minggu, 27 September 2020 – yang dapat diakses melalui glbglavirtualexpo.com.

Tahun ini, Mercedes-Benz Kembali merayakan hari jadinya yang ke-50 di Indonesia dan terus berkomitmen menawarkan Best Customer Experience dengan memperkenalkan kendaraan terbaru yang memenuhi ekspektasi dan permintaan pelanggan. Melalui GLB GLA Virtual Expo, Mercedes-Benz mengajak para pelanggan dan calon pembeli untuk menjejalahi dunia Mercedes-Benz yang memukau untuk kedua kalinya secara virtual.

Di bulan Juli 2020 kemarin, Mercedes-Benz Virtual Expo yang pertama diselenggarakan, sebagai sebuah platform digital dimana para pengunjung mendapatkan kesempatan untuk mengeksplor mobil impian mereka secara virtual. Selama GLB GLA Virtual Expo berlangsung, total akan ada 17 mobil Mercedes-Benz – dimulai dari Compact Cars, Luxury Sedans, SUV, Van, hingga model performa tinggi AMG – yang akan dihadirkan secara virtual di ajang digital yang dilengkapi dengan fitur-fitur inovatif yang menonjolkan teknologi canggih mereka.

Mercedes-Benz berupaya untuk tetap menjadi yang teratas di segmen otomotif luxury di Indonesia dengan menyediakan aktivitas yang berfokus pada produk yang menarik seperti GLB GLA Virtual Expo yang akan datang.

“Peluncuran New GLA dan New GLB menandai puncak dari pembaruan lengkap keluarga mobil compact kami. Permintaan yang tinggi untuk SUV kami menunjukkan bahwa kami dapat memberikan model yang tepat untuk semua pelanggan kami di sini. Mencerminkan permintaan pelanggan, hal ini termasuk dua model off-road, GLA dan GLB, yang saling melengkapi dengan sempurna: GLB sebagai SUV seven-seater adalah representasi paling fungsional dan paling luas dari keluarga kelas kendaraan kompak kami, sedangkan New GLA diposisikan sebagai saudara yang sporty dan sebagai SUV yang berorientasi pada gaya hidup,” kata Choi Duk Jun, President Director, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

GLB GLA Virtual Expo akan menampilkan program yang menarik dan informatif, seperti program musik ‘Sounds of Mercedes’ yang dibawakan oleh Andezzz Departure People Live PA. Melalui acara digital ini, merek dengan bintang-tiga-sudut ini akan menghadirkan showcase yang memukau selama tiga hari kepada publik; dengan jajaran produk terkini dan teknologi canggih seperti MBUX Mercedes-Benz Experience yang terdepan di industri, paket kepemilikan menarik yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, akses yang lebih mudah melalui berbagai perangkat, dan banyak lagi.

Destinasi Terbaik Wisata di Indonesia

DestinAsian Umumkan Pemenang dari Poling Readers’ Choice Awards 2024 Majalah DestinAsian sekali lagi mengumumkan hasil...

Vasaka Hotel Jakarta Sinergi Berbagi di Ramadhan

Tepat pada 23 Maret 2024, Vasaka Hotel Jakarta managed by Dafam menyelenggarakan acara buka...

Program Stiker Drive-Thru Pertama Starbucks di Indonesia

Meriahkan Ramadan Starbucks mengusung tema "A Cup of Kindness" pada Ramadan tahun ini dengan...

- A word from our sponsor -