Hemat Energi, EZVIZ Hadirkan Solusi Produk Ramah Lingkungan

  • EZVIZ telah menghadirkan berbagai perangkat yang hemat energi dan ramah lingkungan 
  • Semua perangkat EZVIZ dapat dikontrol melalui aplikasi mobile EZVIZ berbasis Android dan iOS
  • Semua perangkat EZVIZ dapat saling terhubung dan membentuk sebuah ekosistem di dalam rumah

Pemimpin global dalam teknologi smart home, EZVIZ terus menghadirkan beragam inovasi dalam berbagai produknya. Mulai dari teknologi canggih berbasis AI, hemat energi, tahan lama, dan ramah lingkungan. 

Tujuannya untuk memberikan kontribusi untuk masa depan yang lebih baik. Selama ini EZVIZ telah meluncurkan beragam produk yang hemat daya dan listrik, ramah lingkungan serta membangun ekosistem perangkat di rumah yang cerdas. 

Data terbaru dari United Nations, Sustainable Development Goals menyebutkan bahwa rumah tangga mengkonsumsi 29% energi global yang berakibat menghasilkan 21% karbondioksida (CO2). Karena itulah EZVIZ menghadirkan berbagai produk yang ramah lingkungan untuk mengurangi karbondioksida.  Berikut penjelasan lengkapnya.

Perangkat Charging EZVIZ yang andal untuk mengurangi karbondioksida

Pada Juli 2022 lalu, EZVIZ meluncurkan perangkat charging yang ramah lingkungan yaitu Solar Charging Panel. Solar Charging Panel yang mampu mengisi daya perangkat kamera pengawas EZVIZ seperti EZVIZ BC1C eLife dengan bantuan sinar matahari. 

Dibuat menggunakan material yang ramah lingkungan, Solar Charging Panel ini mampu bertahan lama dalam kondisi cuaca ekstrim sekalipun. Solar Charging Panel mampu menyerap sinar matahari, lalu mengalirkan energi tersebut ke kamera pengawas EZVIZ, salah satunya BC1C eLife. 

Solar Charging Panel ini dapat dipasang di area rumah dimana saja, misalnya di atap rumah dan bisa diletakkan berdekatan dengan kamera pengawas EZVIZ BC1C eLife. 

Hemat Listrik untuk Perlindungan 24/7

Selain mengandalkan sinar matahari, EZVIZ BC1C eLife bisa di-charge melalui stop kontak listrik. Dengan bantuan sinar matahari, Solar Charging Panel ini dapat menghemat penggunaan listrik penggunanya.  

Baterai Hemat Daya

Hampir semua perangkat baterai kamera EZVIZ menyediakan mode hemat daya. Saat diaktifkan, perangkat ini bisa mengatur konsumsi daya dan mengurangi konsumsi daya yang tidak perlu.

Destinasi Terbaik Wisata di Indonesia

DestinAsian Umumkan Pemenang dari Poling Readers’ Choice Awards 2024 Majalah DestinAsian sekali lagi mengumumkan hasil...

Vasaka Hotel Jakarta Sinergi Berbagi di Ramadhan

Tepat pada 23 Maret 2024, Vasaka Hotel Jakarta managed by Dafam menyelenggarakan acara buka...

Program Stiker Drive-Thru Pertama Starbucks di Indonesia

Meriahkan Ramadan Starbucks mengusung tema "A Cup of Kindness" pada Ramadan tahun ini dengan...

- A word from our sponsor -